• Posted by : Danu Sasmita Jumat, 06 Februari 2015

    Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
    Salam sejahtera bagi kita semua.
    Apa kabarnya nih ?
    Semoga baik-baik saja ya ?
    Saya yakin pasti kondisi agan-agan yang sedang membaca postingan saya kali ini sedang dalam keadaan baik. Dikarenakan postingan saya kali ini di buat untuk mengikuti Lomba Blog SMK YPT Pringsewu ke-42 . Wah, Happy Anniversary ya untuk SMK YPT PRINGSEWU semoga menjadi sekolah yang berpredikat baik di mata masyarakat dan negara.

    Langsung saja nih saya ceritakan tentang bahayanya tanggal 10 February bagi agan-agan yang sudah penasaran karena membaca judul artikel saya.
    Tanggal 10 February adalah tanggal dimana siswa-siswi SMK YPT PRINGSEWU yang tepatnya berada di Kabupaten Pringsewu, Provinsi Lampung mengadakan ritual aneh bin ajaib, eits bukan cuma siswa-siswinya saja loh, tetapi para guru, staf tata usaha, kepala sekolah dan karyawan juga mengadakan ritual serupa secara bersamaan.
    Banyak masyarakat yang berdatangan ke SMK YPT PRINGSEWU untuk melihat kegiatan unik mereka lakukan di tanggal 10 February, bukan hanya masyarakat sekitar loh yang berdatangan, bahkan Fotografer dan wartawan pun ikut datang mengabadikan momen yang terjadi setiap setahun sekali ini.

    Penasarankan ? mengapa mereka melakukan ritual ini setiap tanggal 10 February ?
    Ternyata gan, mereka melakukan ritual setiap tanggal 10 February di karenakan pada tanggal tersebut adalah tanggal terbentuknya SMK YPT PRINGSEWU, tepatnya pada 10 February 1973.Wah, sudah cukup lama ternyata SMK YPT PRINGSEWU berdiri, semoga bisa menjadi contoh ya bagi SMK-SMK bahkan SMA yang berada di Kabupaten Pringsewu dan sekitarnya dan kalau bisa sih seProvinsi Lampung.
    Nah, kenapa saya bilang hati-hati dengan tanggal 10 February ?
    Itu dikarenakan SMK YPT PRINGSEWU tidak mau melewatkan momen perayaan ulang tahun sekolah mereka yang harus di rayakan dengan meriah dan dapat menghibur masyarakat serta warga sekolah SMK YPT PRINGSEWU tentunya.Mereka merayakan ulang tahun sekolah mereka dengan berbagai cara asalkan tidak membahayakan masyarakat serta tidak melanggar norma-norma aturan yang berlaku.Bahaya kan ? he he , semoga tidak ada yang bilang saya Lebay setelah saya membuat artikel ini.

    Sekali lagi saya selaku admin mengucapkan, SELAMAT ULANG TAHUN SMK YPT PRINGSEWU KE-42.

    Semoga menjadi sekolah yang berpredikat baik di mata masyarakat dan negara.

    Sampai jumpa pada Artikel selanjutnya.
    Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
    Terimakasih.

    Tulisan ini dibuat untuk mengikuti lomba blog dalam  rangka memperingati HUT SMK YPT Pringsewu ke-42.

    0 komentar

  • Copyright © 2013 - Indonesia Cerdas - All Right Reserved

    INDONESIA CERDAS Powered by Blogger - Design Edited by Danu Sasmita